Hari Ke-3 Rapat Pendeta HKBP, Ceramah Subtema I


Usai ceramah tema, kegiatan dilanjutkan dengan ceramah Subtema I yang disampaikan oleh Pdt Dr Enig Sonatha Aritonang dengan judul: Pendeta HKBP Belajar dan Bergegas Melaksanakan Tugas Panggilannya Agar Iman Tidak Jatuh Pada Era Revolusi Industri Ke-Empat. sebagai moderator Pdt Golkaria Nainggolan MTh.



Dalam pemaparannya, Pdt Enig Aritonang menyampaikan bahwa Revolusi industry 4.0 telah menghasilkan poros-poros teknologi yang membawa segala sesuatu menjadi mudah dan murah. Namun dibalik keuntungan yang ditawarkan, ia juga memberikan tantangan bagi masyarakat, secara khusus bagi gereja. Jika para pelayan dan gereja tidak jatuh ke dalam pusaran gelombang revolusi, dituntut sikap kritis sembari menggunakannya untuk misi gereja. Ada empat prinsip setidaknya yang dapat dipakai dalam memanfaatkan teknologi digital untuk menata peradapan di era ini yaitu, inklusif, relasional, pemberdayaan dan bertanggungjawab.


 

Diakhir pemaparannya, Pdt Enig Aritonang menyampaiakn bahwa dalam pelayanannya, gereja harus menyadari suatu realitas baru bahwa dunia virtual dan dunia realita adalah satu kesatuan. Atas dasar itu, pelayanan gereja harus menyentuk keduanya. Terlebih dengan tersebarnya para pelayan dan medan pelayan di berbagai pelosok Indonesia menjadi tantangan tersendiri untuk mengikat interaksi dan komunikasi. Oleh karena itu, penggunaan media teknologi dan komunikasi adalah suatu keharusan demi keberlangsungan pelayanan gereja. Dengan demikian, pelayan harus terus belajar mempersiapkan sumber dayanya sembari berdoa kepada Tuhan agar dikuatkan untuk melaksanakan tugas panggilannya. Semoga anugerah Tuhan di dalam dan melalui poros-poros teknologi ini selalui terus memberikan kehidupan kepada umat manusia dan sukacita kepada Tuhan.

Pustaka Digital