Pelantikan Badan Pelaksana KN-LWF Periode 2021–2025

Minggu (3/10/2021) telah di laksanakan Pelantikan Badan Pelaksana KN-LWF untuk periode 2021-2025. Pengurus yang baru yaitu Pdt. Dr. Robinson Butarbutar (Ephorus HKBP) sebagai Ketua, Pdt. Humala Lumbantobing M.Th (Sekjend GKPI) sebagai Sekretaris dan Bendahara Pdt. Firman Sibarani (Ephorus HKI) menggantikan pengurus periode 2016-2021 yaitu Pdt. Rumanja Purba (Mantan Ephorus GKPS), Pdt Elson Lingga (Mantan Ephorus GKPPD) wakil ketua dan Bendahara Pdt Oloan Pasaribu (Mantan Bishop GKPI).


Acara pelantikan dilaksanakan di HKBP Pematangsiantar, dimulai dengan persiapan dan prosesi dari Aula Kantor Distrik V Sumatra Timur. Ibadah Minggu dilayani oleh Pdt Debora Sinaga, M.Th Kadep Diakonia sebagai Liturgis dan kotbah di sampaikan oleh Pdt Rumanja Purba, M.Si dengan teks kotbah diambil dari Ibrani 2:1-4. Acara Ibadah dan pelantikan ini dihadiri oleh staf LWF dan KN-LWF dan pengurus LWF Asia Pasifik (via zoming) dan beberapa Pimpinan Gereja yang ada di Sumatra Utara.



KN-LWF salah satu Komite dari LWF yang berkantor pusat di Geneva. KN-LWF yang beranggotakan 13 gereja-gereja di Indonnesia dan berkantor di Jl. Sutomo No.6 Pematang Siantar. KN-LWF sudah membuka Lembaga Luther Study Centre di kompleks STT HKBP Pematang Siantar, dimana lembaga ini menjadi pusat belajar untuk mengenal dan memperdalam tentang teologi Martin Luther. Pada sambutannya Pdt. Dr. Robinson Butarbutar menekankan tentang Salvation is not for sale, Humanity is not for sale and The Earth is not for sale. Kita berharap dengan kepengurusan yang baru ini, KN-LWF semakin bertumbuh dan berkembang menjadi gereja yang menghadirkan keadilan dan kedamaian di Indonesia dan dunia. Selamat meyalani dan Tuhan memberkati.