Sinode HKBP Distrik XIV Tebing Tinggi Deli Bersiap Menyambut Tahun Kesehatian HKBP 2022

Praeses HKBP Distrik XIV Tebing Tinggi Deli, Pdt. Sikpan Sihombing memimpin Sinode HKBP Distrik XIV yang diselenggarakan di Gereja HKBP Gempolan Tebing Tinggi, Selasa (30/11/2021). Sinode Distrik diikuti oleh 92 peserta utusan dari 25 Resort, ditambah 6 orang peserta peninjau dari 2 Persiapan Resort yang ada di Distrik XIV Tebing Tinggi Deli.



Dalam sambutannya, Praeses Sikpan menjelaskan tujuan diselenggarakannya Sinode Distrik, yaitu untuk  membahas evaluasi Program Distrik Tahun 2021: Tahun Pemberdayaan, yang telah ditetapkan di Sinode Distrik pada Tanggal 9 Februari 2021 lalu. Selain itu, Sinode turut membahas dan menetapkan Program Anggaran untuk tahun 2022 dengan Orientasi Program Pelayanan yakni Tahun Kesehatian.

Pdt. Sikpan mengatakan bahwa Sinode Distrik merupakan wadah rapat pelayan untuk menghidupi prinsip sehati sepikir serta untuk menetapkan arah dan tujuan pelayanan Distrik di tahun 2022. Sinode juga membahas hasil Rapat Praeses pada tanggal 4-6 Oktober 2021 lalu, yang telah menetapkan Orientasi Program HKBP Tahun 2022 Tahun Kesehatian dengan tema “Sehati Sepikir Dalam Satu Kasih, Satu Jiwa Dan Satu Tujuan” (Filipi 2:2). Sub Tema: “Mewujudkan Kesehatian Dan Kesetiakawanan Bagi Gereja, Masyarakat Dan Bangsa.” Hasil Rapat MPS yang diadakan di awal November 2021 lalu juga mendorong masing-masing Sinode Distrik untuk terlibat dan berperan aktif dalam mensukseskan Program Hatopan HKBP 2022.





Ibadah pembukaan Sinode dilayankan oleh Pdt. Ferry Mark Lawrenson Sitanggang, S.Th (Pendeta HKBP Resort Tanjung Seri) dan Pdt. Tanty Sinaga, S. Th (Pendeta HKBP Resort Pabatu). Sedangkan ibadah penutupan dipimpin oleh Pdt. Tota Helsi Simanjuntak, S.Th (Pendeta HKBP Resort Bakaran Batu) sebagai liturgis dan Pdt. Ganda Sihombing, S.Th (Pendeta HKBP Resort Sei Martebing) sebagai pengkhotbah. Ibadah penutupan juga sekaligus melayankan Sakramen Perjamuan Kudus.

Praeses Pdt. Sikpan mengucapkan terima kasih kepada Ketua Panitia Sinode Distrik, Pdt. Albaik Siregar, S.Th, Sekretaris, Pdt. Zending Sinurat, S.Th, dan Bendahara, Pdt. Jonni Simanjuntak, S.Th, atas jerih lelah dalam mengupayakan persiapan kelancaran Sinode Distrik XIV. (P.S – B’TIK)






Pustaka Digital