Jubileum 150 Tahun HKBP Simasom Resort Pansurnapitu


SIMASOM, hkbp.or.id - Menurut catatan sejarah tim Jubileum 150 tahun, Jemaat HKBP Simasom adalah buah Pekabaran Injil yang dilakukan oleh Pdt. P.H. Johannsen (selanjutnya menerjemahkan Perjanjian Lama ke dalam Bahasa Batak) yang datang ke Simasom sekitar tahun 1870. Pelayanan pertama yang dilakukan oleh Pdt. P.H. Johannsen sehingga dia diterima di masyarakat Simasom adalah mendoakan dan mengobati orang sakit. Jemaat HKBP Simasom saat ini dilayani oleh CPdt. Rein Sihombing (Pimpinan Jemaat HKBP Simasom) dan Pdt. A. Silaban (Pendeta HKBP Resort Pansurnapitu).


Perayaan Jubileum semestinya dilaksanakan pada tahun 2020 yang lalu, namun karena pandemi yang menerpa dunia, perayaan baru bisa dilaksanakan saat ini tahun 2022 pada Minggu IV Setelah Trinitatis (10/7/2022).


Ibadah yang dilayani oleh Pdt. Hasudungan Manalu (Praeses Distrik II Silindung) sebagai Liturgis dan Pdt. Victor Tinambunan, Sekretaris Jenderal HKBP, sebagai Pengkhotbah, dihadiri oleh warga jemaat serta para pendeta dan pelayan penuh waktu yang pernah melayani di HKBP Simasom dan Resort Pansurnapitu. Selain itu, Bupati Tapanuli Utara, Bapak Drs. Nikson Nababan, MSi juga hadir beribadah bersama seluruh warga jemaat HKBP Simasom.


Dalam khotbahnya yang didasarkan pada Ulangan 30:11-14, Pdt. Tinambunan mengajak seluruh warga jemaat HKBP Simasom untuk bersatu hati mempersiapkan generasi muda Simasom sebagaimana para generasi sebelumnya telah mempersiapkan warga  jemaat Simasom hingga bisa sampai saat ini.


"Tuhan meletakkan Firman-Nya di dalam hati dan di mulut kita, untuk kita beritakan dan hidupi setiap hari dalam setiap aktifitas kita," terang Pdt. Tinambunan.

Acara Jubileum dilanjutkan dengan jamuan makan bersama, tortor, dan tumba oleh Punguan Ina HKBP Simasom.

(SKS-NS)


Pustaka Digital