Cepat dan Akurat, Resort dan Pagaran Semakin Serius Memakai Virtual Account HKBP


PEARAJA, hkbp.or.id - Setelah diputuskan dalam Rapat MPS HKBP 2021 dan berlaku sejak Maret 2021, Virtual Account HKBP yang bekerja sama dengan dua bank BUMN menunjukkan perkembangan yang positif. Sekretaris Jenderal HKBP, Pdt. Victor Tinambunan mengatakan bahwa hasil evaluasi penggunaan virtual account setahun ini menunjukkan bahwa resort makin serius menggunakan virtual account untuk pengiriman Pelean II/Na Marboho ke Kantor Pusat (3/6/2022).

Keseriusan dari resort-resort adalah karena telah merasakan manfaat dari virtual account yaitu cepat dan akurat dalam pengiriman dan informasi. Di samping itu, Pimpinan HKBP juga selalu mendorong seluruh resort untuk segera memanfaatkan virtual account.


Tahun 2021, Pimpinan HKBP memberikan penghargaan kepada Distrik Samosir karena seluruh resort telah menggunakan virtual account. Pada data bulan Januari-Mei 2022, Distrik Jabartengdiy menujukkan kemajuan positif karena seluruh resort telah menggunakan virtual? account disusul Distrik Toba (91%), Samosir (83%), Kep-Riau (76%), Sumbagsel (71%), dan Medan Utara (71%).

Penggunaan virtual account untuk pengiriman Pelean II/Na Marboho dapat mempercepat proses pengiriman dari jemaat ke pusat. Selain itu pencatatan dan pelaporan menjadi lebih cepat dan akurat, terang Pdt. Tinambunan pada pembinaan Majelis Perbendaharaan se-Distrik Toba Hasundutan.

Rapat MPS HKBP pada bulan Februari 2022 memutuskan supaya semua resort di HKBP wajib menggunakan virtual account dengan target pada bulan Juni 2022 semua resort sudah aktif menggunakan Virtual Account HKBP. (SKS-NS)

Pustaka Digital