Hadapi Pandemi Covid-19, Ephorus: Kuat dan Bangkitlah! Tuhan Besertamu!


Meski masih dalam keadaan duka atas dipermuliakannya Kepala Departemen Marturia HKBP pada 1 September 2021 yang lalu, Ephorus tetap melanjutkan pelayanan pastoral. Kali ini ke 30 KK warga jemaat HKBP Jagar Nauli, Resort Aek Nauli di Sea Pollung, Humbang Hasundutan, Sumatera Utara. 


Dalam khotbahnya dari Yesaya 35:4-10, Ephorus mengatakan bahwa Tuhan selalu hadir bagi orang-orang yang tawar hati, sehingga hidupnya dikuatkan dan tidak takut menghadapi tantangan zaman. Termasuk menghadapi pandemi Covid-19 dan semua dampaknya. 


"Kita menghadapi pergumulan yang begitu sulit. Tapi penyertaan Tuhan selalu menguatkan kita. Sehingga kita bisa bangkit. Termasuk bangkit dari rasa duka sepeninggalan Amang Kadep Marturia yang sangat kita kasihi," tegas Ephorus kepada warga jemaat yang bermata pencaharian petani kopi dan juga pencari haminjon (kemenyan) ini. 

Warga jemaat sebenarnya sangat terkejut dengan kedatangan Ephorus yang tiba-tiba dan memilih ke pagaran yang jumlah warganya justru sedikit. 


Menjawab hal tersebut, Ephorus menjelaskan, "Saya memilih ke gereja-gereja yang jumlah warganya sedikit untuk menunjukkan betapa Tuhan mengasihi gereja kita ini dan juga untuk menbangkitkan kecintaan kita kepada Tuhan melalui gereja HKBP. (SKE_JFS)

Pustaka Digital