HKBP Mangsang Menjadi Huria Na Gok

Batam, Minggu (28/11/2021) – Setelah enam tahun berstatus Pos Pelayanan, tepat pada Minggu Advent I (28/11/2021) HKBP Mangsang telah resmi menjadi jemaat penuh (huria na gok) di Huria Kristen Batak Protestan. Peresmian dilaksanakan oleh Praeses HKBP Distrik XX Kepulauan Riau, Pdt. Renova Johnny Sitorus, S. Th. 

Sebelum memasuki gereja, Praeses Pdt. Renova Sitorus bersama inang Praeses, Ny. Pdt. R. Sitorus/Br Sinaga, menerima pengalungan bunga dan pemberian bunga pangku. Berlanjut, Praeses Renova Sitorus didampingi oleh Pendeta HKBP Resort Tanjung Piayu, Pdt. Jones Simamora S. Th, membuka selubung papan nama gereja yang berada di depan gedung gereja. 


Ibadah dimulai pukul 09.00 WIB yang diawali dengan barisan prosesi dan tortor anak sekolah Minggu HKBP Mangsang. Liturgis peribadahan dilayankan oleh Pdt. Manahan Tampubolon, S. Th (Kabid Koinonia Distrik XX Kepulauan Riau).

Peresmian jemaat penuh HKBP Mangsang mengambil tema besar sesuai Kitab Injil Yohanes 15:16 “Aku telah memilih dan menetapkan kamu, supaya pergi dan menghasilkan buah”, dengan sub tema: HKBP Mangsang berbuah dan bertransformasi menunaikan tri-tugas panggilan gereja untuk mewujudkan kemuliaan Allah.



Dalam khotbah yang didasarkan pada 1 Tesalonika 3:9–13, Praeses Pdt. Renova Sitorus mengajak warga jemaat untuk menjadikan keteladanan jemaat di Tesalonika sebagai role model kehidupan jemaat di masa kini. Hidup saling mengasihi dan menumbuh-kembangkan persaudaraan dengan sesama; tidak menimbulkan roh-roh individualis, mengobarkan semangat untuk saling membantu, dan saling mengasihi.

Praeses juga mengajak warga jemaat untuk aktif berperan dalam segala pelayanan dengan menunjukkan karya dan buah sebagai tindakan nyata orang percaya dalam menghadapi tantangan gereja di masa depan.

Anggota Majelis Pekerja Sinode Distrik, Pdt. Sudihari Manalu, S. Th, MM membacakan Surat Keputusan Ephorus HKBP dengan No. 1796/L04/XI/2021 kepada seluruh jemaat dan pelayan. Pembacaan Surat Keputusan Ephorus dilanjut dengan penandatanganan Prasasti dihadapan seluruh jemaat dan pemberian panjaeon dari jemaat sebelumnya, HKBP Tanjung Piayu.



Dalam ibadah peresmian jemaat penuh HKBP Mangsang, turut diadakan Pesta Gotilon yang dipimpin oleh Pendeta HKBP Resort Tanjung Piayu, Pdt. Jones Simamora, S. Th. Beliau turut menyampaikan ungkapan syukur warga jemaat HKBP Mangsang atas berkat dan karunia yang Tuhan berikan selama tahun ini. 

Seusai ibadah, warga jemaat dan tamu undangan melanjutkan acara di halaman samping Gereja. Tamu undangan yang hadir dalam acara Pesta Peresmian tersebut, antara lain: tokoh gereja, masyarakat dan Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Bapak Jumaga Nadeak, SH. Dalam sambutannya, Bapak Jumaga Nadeak mengajak seluruh warga jemaat HKBP untuk menyatukan semangat dalam melayani Tuhan dan bersyukur di dalam kesatuan jemaat Tuhan di tempat ini. Sedapat-dapatnya pemerintah daerah mendukung dan memberi respon terhadap kebutuhan masing-masing pemeluk agama.



Satu per satu lelang ditawarkan hingga tamu undangan dan warga jemaat turut berpartisipasi dalam membantu HKBP Mangsang untuk melakukan penggalangan dana melalui lelang tersebut. Turut hadir dalam pesta, beberapa perwakilan jemaat HKBP seperti HKBP Aek Nauli Bida Ayu, HKBP Immanuel Bida Ayu, HKBP Sei Daun dan HKBP Tanjung Piayu. Perwakilan jemaat yang hadir turut sebagai tanda suka cita.

Gereja HKBP Mangsang memiliki 95 KK dengan  total 518 jiwa yang dilayani oleh 3 Sintua, 2 Calon Sintua dan Calon Pendeta yang menjadi pimpinan jemaat HKBP Mangsang, Cln. Pdt. Delky Sahat Simamora, S. Th. Hingga saat ini, HKBP Mangsang berada di bawah koordinasi pelayanan HKBP Resort Tanjung Piayu Distrik XX Kepulauan Riau.


(Koresponden: Pdt. Jhonni Sirait, S. Th/Cal. Pdt. Delky Simamora, S. Th)

Pustaka Digital